Malang, NewsPelangi.co.id
Deklarasi serta dukungan bertubi-tubi terhadap Muhaimin Iskandar maju pada Pilpres 2024, dengan disambut hiburan Seni Bantengan seluruh Malang Raya, di Jalan Bululawang 156, Kabupaten Malang Jawa Timur.
Deklarasi dukungan untuk Gus Muhaimin berlangsung di Bululawang, disambut Seni bantengan di seluruh Malang Raya ini, masyarakat merasa senang, karena masih ada yang peduli pada tradisi bantengan di jaman yang serba canggih seperti saat ini.
Saat di temui awak media mendatangi deklarasikan tersebut. Masyarakat setempat sangat antusias, bahagia melihat senyum manis warga sekitar, dan para pemain seni bantengan yang berada di lokasi tersebut.
“Saya sangat berterima kasih kepada Gus Muhaimin, karna beliau telah mendukung acara ini, semoga dalam acara ini kita bisa saling bersatu dan kompak untuk menaikan salah satu budaya yang melekat di masyarakat” ujar Nanto salah satu pemain bantengan.
Gus Muhaimin bagi kami adalah sosok yang tidak hanya unggul dalam pemikiran, tapi juga sosok yang baik dan bertanggung jawab. Beliau mengerti apa yang diinginkan oleh anak muda,” ungkapnya.
Dia mengatakan bahwa hadirnya Gus Muhaimin adalah angin segar yang menjadi tumpuan harapan para kaum muda terutama Sakera Malang Raya agar seluruh aspirasi dapat tersampaikan dengan baik, dan dijawab dengan jawaban nyata.
“Kita berdiri disini mendukung 100 persen untuk Gus Muhaimin,” pungkasnya.
(Yi,bn).